Monday, September 8, 2014

Masjid Bawah Air dan Mawar Hitam

Foto dari Wikipedia
Apakah ini menara masjid di dalam air?. he he he tentu saja bukan. itu adalah masjid di kota kecil di bagian kota tua Helfeti, di provinsi Sanliurfa, Turki. Pemerintah setempat membangun sebuah bendungan besar dan genangan air dari bendungan tersebut turut menggenangi sebagian besar kota tua Helfeti. maka jadilah sebagian besar bagian kota itu tenggelam di bawah air termasuk bangunan masjid yang satu ini.

Tapi senang saja bro. seluruh penduduknya sudah di relokasi ke tempat yang lebih tinggi ke kawasan baru dan kini lokasinya berada di tepian danau yang tercipta dari proyek pembangunan bendungan tersebut.

mawar hitam helfeti
Kota Helfeti terkenal sebagai satu satunya habitat bagi Mawar Hitam di dunia. Ini Mawar Hitam beneran lho, bukan Mawar Hitam legenda atau Mawar Hitam nya ilmu hitam. Kondisi iklim kota tersebut yang dipengaruhi oleh sungai euprat menghasilkan keasaman tanah yang unik sehingga menghasilkan semacam pigmen hitam yang kemudian diserap oleh mawar disana dan menjadikan warna bunganya merah gelap, magenta tua hingga hitam pekat. 

Hanya saja bunga tersebut kini mulai langka dan salah satu sebabnya adalah pembangunan bendungan besar seperti disebutkan tadi yang secara otomatis mengurangi lahan habitat mawar langka tersebut. Namun demikian dua duanya kini dapat dinikmati sebagai objek wisata baru bagi kota Helfeti yakni Mawar hitam dan kota bawah air (yang tenggelam di dasar bendungan).

No comments:

Post a Comment